Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Polres Tuban berencana menyiagakan sekitar 326 petugas kepolisian untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2016 mendatang.
Kapolres Tuban, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Guruh Arief Dharmawan, menjelaskan, petugas akan siaga selama perayaan Natal dan tahun baru. Personel pengamanan akan menyebar di beberapa titik yang berpotensi rawan terganggunya keamanan dan kenyamanan masyarakat.
"Ini kita lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat yang menjalankan ibadah," kata Guruh menjelaskan, Senin (21/12/2015).
Keamanan akan ditingkatkan di tempat-tempat kerumunan massa dan keramaian. Petugas akan menyiapkan sniper, atau penembak jitu untuk mengawasi segala kemungkinan aksi kejahatan dan teror di beberapa titik rawan.
"Selain itu patroli roda dua akan lebih kita maksimalkan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat," kata Guruh.
Polres Tuban tidak akan mentolerir segala bentuk teror yang mengganggu masyarakat. Apabila itu terjadi, petugas tidak segan bertindak sesuai dengan aturan yang berlaku.
"Kita akan tindak tegas apabila mencoba mengganggu keamanan dan ketertiban di wilayah Tuban," tandasnya. [pur/col]
326 Polisi Siap Amankan Natal dan Tahun Baru
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published