Suprih: Petir Menyambar, Dua Orang Terpental

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Suprih (44), saksi mata tersambarnya petir dua warga Dusun Lengki, Desa Pakel, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, mengaku sangat dekat dengan lokasi kejadian.

Saat kejadian, Suprih memang tidak ikut naik ke gubuk untuk berteduh ketika hujan lebat. Saat itulah, mendadak terdengar suara halilintar dan dia melihat dua korban Watini (35) dan Srimami (40) terpental dari gubuk tempat dia berteduh.

"Saya sangat terkejut, dan melihat Watini dan Srimami terpental," jelas Suprih, yang terlihat masih shock.

Suprih mengaku tidak sampai terkena sambaran petir. Hanya saja, dia mengaku kakinya sempat kram dan sulit digerakkan ketika kejadian.

Saksi mata lain, Rokemah (50), juga mengungkapkan hal yang sama. Saat itu memang dia ada di lokasi kejadian dan sangat dekat dengan kedua korban. Beruntung dia tidak ikut tersambar ketika kejadian.

"Saya tidak apa-apa Mas, justru ikut menolong korban dan memanggil orang yang ada di sekitar sawah," terang Rokemah.

Diketahui, dua warga Desa Pakel, Kecamatan Montong, tersambar petir ketika berada di sawah. Akibatnya satu korban atas nama Watini meninggal dunia dan korban lain Srimami mengalami luka. [hud/mu]