Gabung di Zona 10, Ini Tanggapan Pengurus Persatu

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Sempat vakum sekitar enam tahun, Kompetisi Piala Indonesia sebentar lagi dihelat. Persatu Tuban bersama 127 tim lainnya akan memperebutkan gelar juara yang sebelumnya diraih Persibo Bojonegoro pada 2012 silam.

Informasi yang berhasil dihimpun blokTuban.com menyebutkan, Laskar Ronggolawe tergabung di zona 10. Tim kebanggaan warga Tuban ini akan berada satu grup bersama 7 tim asal Jawa Timur lainnya, antara lain Persibo Bojonegoro, Madura United, Persegres Gresik United, Persepam Madura, Madura FC, Persekap Pasuruan, dan Perssu Sumenep.

"Mohon doa dan dukunganya kepada seluruh Masyarakat Tuban terutama kepada Ronggomania, Curvau Ronggolawe, dan seluruh pecinta Persatu Tuban," pinta Sekretaris Persatu Tuban, Fahmi Fikroni, Sabtu (5/5/2018)

Di babak 128 besar, sequad Persatu akan diuji nyalinya menjamu tim asal Gresik, Persegres Gresik United di laga awal. Sementara juara umum Piala Indonesia tahun 2012, Persibo dijadwalkan menjadi tuan rumah kontra Madura United.

Selain itu, juga terjadi derbi madura antara Persepam Madura Vs Madura FC. Kemudian yang terakhir Perssu Sumenep ditantang Persekap Pasuruan.

"Semoga Persatu diberi kemenangan dan keselamatan sehingga bisa melaju ke babak selanjutnya," pungkas Gus Roni menandaskan. [rof/ito]