Skip to main content

Category : Tag: Un


Bahaya Angin Puting Beliung

BPBD: Musim Hujan, Warga dihimbau Waspada

Musim hujan sudah mulai mengguyur Kabupaten Tuban dan sekitarnya. Namun intensitas hujan tersebut disertai angin kencang. Hingga bisa mengakibatkan angin puting beliung merusak rumah maupun menumbangkan pepohonan, terlebih untuk wilayah Tuban bagian selatan, daerah yang berada di sekeliling pegunungan kapur dan lembah.

Hari Jadi Tuban (HJT) ke 722

Lagu kolam Susu Hibur warga Tuban

Acara yang masih dalam rangkaian Hari Jadi Tuban (HJT) ke 722, Ngaji Kebangsaan bersamaa Emha Ainun Najib atau yang lebih dikenal dengan sebutan Cak Nun, Kiai Kanjeng dan Koes Plus, benar-benar menghibur warga Tuban.

Ribuan Warga Ramaikan Pangajian Kebangsaan Cak Nun

Ribuan warga terlihat memadati Alun-alun Kabupaten Tuban, tak lain untuk menyaksikan sekaligus mendengarkan pengajian kebangsaan ala Cak Nun yang dilaksanakan pada Minggu (29/11/15) malam.

Bawa Ular ke Alun-alun, Tukang Becak Jadi Perhatian

Penemuan ular oleh tukang becak, bernama Suroso (38) warga Kelurahan Kingking, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban, jadi perhatian warga di sekitar alun-alun untuk menyaksikannya.

Benah Genteng yang Disapu Angin

Setelah huja reda, warga di Dusun Tulung, Desa Rayung, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, Sabtu (28/11/2015), banyak yang langsung membersihkan sisa terpaan angin puting beliung. Bahkan tidak sedikit yang membenahi genteng akibat tersapu angin.

Melihat Kondisi Bangunan yang Hancur

Angin puting beliung menghancurkan bangunan dan merobohkan pohon, Sabtu (28/11/2015). Akibatnya, warga di Dusun Tulung, Desa Rayung, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, menderita kerugian yang tidak sedikit.

Butuh 300 Orang untuk Bersihkan Kota

Tidak sedikit orang yang ditugaskan untuk membersihkan dan menjaga keindahan Kota Tuban. Sebab, ada sekitar 300 orang yang setiap saat menyapu, memungut sampah dan mengumpulkan ke tempat penampungan.

Sedekah Laut Karangsari

Nelayan Mandi dan Cuci Perahu Bersama

Usai melarung bekakak atau sesaji di tengah laut, nelayan Kelurahan Karangsari, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban, mengakhiri prosesi ritual sedekah laut dengan mandi. Selain itu, warga juga mencuri perahu di tengah laut.

Kesurupan Saat Antar Bekakak ke Laut

Berbagai ritual dilakukan nelayan Kelurahan Karangsari, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban. Seperti saat prosesi sedekah laut mereka meletakkan kepala sapi di pohon kelapa yang ditancapkan di tepi pantai dan melarung bekakak atau sesaji. Ada yang ganjil saat menuju pantai, seorang peserta keseurupan dan harus mendapat penanganan khusus.