Skip to main content

Category : Infotorial


Bupati Tuban Terima Penghargaan Nirwasita Tantra dari Pemerintah Pusat

Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., menerima penghargaan Nirwasita Tantra Tahun 2021 yang diserahkan Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI, Dr. Alue Dohong, PhD., Rabu (20/07/2022) di Auditorium Dr. Ir. Soejarwo, Gedung Manggala Wana Bakti, Jakarta. Penghargaan yang diterima adalah Penghargaan Terbaik IV Kriteria Pemerintah Daerah Kategori Kabupaten Besar.

PJB Terima Lima Penghargaan Pengembangan Desa Berkelanjutan

Lima unit PJB, PT PJB UBJOM Paiton, PT PJB UBJOM PLTU Tanjung Awar-awar, PT PJB Unit Pembangkitan Paiton, PT PJB Unit Pembangkitan Cirata serta PT PJB Unit Pembangkitan Gresik menerima penghargaan kegiatan CSR & PDB (Pengembangan Desa Berkelanjutan) Awards 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI.

Programnya Terasa di Tuban dan Bojonegoro, EMCL Raih Penghargaan Gold CSR dan PDB Award 2022

Keberhasilan pelaksanaan Program Pengembangan Masyarakat ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) mendorong Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF) dan Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi memberikan penghargaan kategori “Gold” dalam Corporate Social Responsibility (CSR) & Pengembangan Desa Berkelanjutan (PDB) Awards 2022.

Fathul Muin, Sang Pembelajar Sejati

Sejak pertamakali mengajar di SMAN 3 Tuban pada 1996, Fathul Muin, M. Pd. selalu terdorong untuk menyampaikan materinya dengan ragam cara unik. Sebagai guru Bahasa Inggris, Muin memahami tingkat kesulitan yang dihadapi para siswa. Bahasa Inggris bukan bahasa ibu sehingga perlu ragam metode yang dapat memotivasi dan mendorong siswa berinteraksi dalam bahasa Inggris.

Koestini dan Batik dalam Pemberdayaan

Koestini (52) tak pernah membayangkan minatnya pada batik dapat meningkatkan pamor Batik Tuban. Tak hanya itu, ia juga berhasil mendorong perempuan di desanya untuk berdaya dan berkarya.

Bersama Kapolres dan Dandim, Bupati Tuban Tinjau Penerapan AKB di Objek Wisata

Bupati Tuban, Fathul Huda melaksanakan Monitoring dan Evaluasi Uji Coba Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) pada Usaha Bidang Pariwisata, Senin (27/7/2020). Monitoring dilakukan setelah dikeluarkan Surat Edaran Bupati tentang Tatanan Kenormalan (Adaptasi Kebiasaan Baru) pada Usaha Bidang Pariwisata, Penyelenggaraan Kesenian dan Pelaksanaan Hajatan.

Rektor dan Pejabat Struktural IAI AL Hikmah Tuban Periode 2020-2025 Resmi Dilantik

Rektor Institut Agama Islam atau IAI Al Hikmah Tuban yang baru, Nurotun Mumtahanah resmi dilantik hari ini, Sabtu (11/7/2020). Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Yayasan Al Hikmah Tuban, KH. M. Husnan Dimyati. Selain rektor baru IAI Al Hikmah Tuban, dilantik pula 28 pejabat struktural untuk periode 2020-2025.