Reporter : Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com – Tim nasional Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dalam babak pertama laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga Grup C. Pertandingan yang digelar di Stadion Pemuda Qingdao pada Selasa (15/10/2024) malam pukul 19.00 WIB berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.
Cina berhasil membuka keunggulan pada menit ke-21 melalui gol Behram Abduweli (#23), yang memanfaatkan umpan matang dari S. Jiang. Tidak berhenti di situ, pada menit ke-44, Zhang Yuning (#9) menggandakan skor menjadi 2-0 setelah menerima umpan dari Gao Zhunyi. Sayangnya, Zhang harus menerima kartu kuning di akhir babak pertama (menit 45) usai melakukan pelanggaran.
Di babak pertama, Indonesia juga mendapatkan kartu kuning pada menit ke-40 melalui Ivar Jenner (#18), sementara pemain Cina, W.N. Xie (#20), turut menerima kartu kuning pada menit ke-42.
Memasuki babak kedua, pelatih Indonesia melakukan beberapa pergantian pemain dengan memasukkan T. Haye (#19) menggantikan M. Hilgers (#2), R. Ridho (#5) menggantikan S. Pattynama (#20), dan M. Ferdinan (#7) menggantikan W. Sulaeman (#8), semua terjadi di awal babak kedua. Namun, perubahan ini tidak cukup untuk mengubah keadaan.
Timnas Indonesia dilihat dari statistik lebih menguasai bola 75% atas Cina yang hanya 25%. Namun, Indonesia masih kesulitan mencetak goal dan harus kebobolan 2 goal di paruh waktu babak pertama.
Dengan hasil sementara di babak pertama ini, Cina meraih tiga poin penting di Grup C, sementara Indonesia harus berjuang lebih keras di babak kedua untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. [Rof/Ali]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published