Beberapa Situs Web Desa di Tuban Diretas dan Terhubung ke Judi Online

Reporter : Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Masyarakat Kabupaten Tuban, Jawa Timur, resah karena beberapa sistem informasi desa terinfeksi konten judi online (Judol). Mereka kebingungan karena situs web pemerintah desa langsung terhubung dengan situs judi online pada Selasa (16/7/2024).

Sejumlah situs web milik pemerintah desa di Tuban diretas dan terhubung ke situs judi online, termasuk situs web Desa Soko, Desa Parang Batu-Parengan, Desa Purworejo, Desa Sekardadi-Jenu, dan Desa Sumurgung-Tuban.

Salah satu warga, Dziki, mengatakan bahwa ia sempat memeriksa beberapa situs web desa yang dikabarkan terhubung langsung ke situs judi online.

"Tadi saya memeriksa situs web karena mendengar dari teman bahwa beberapa situs desa terhubung ke judi slot online. Setelah saya cek, ternyata benar, tapi ada beberapa desa yang sudah bisa diakses, beberapa yang error, dan beberapa masih terhubung ke judi slot," jelas Dziki kepada media.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik, Persandian (Diskominfosp) Kabupaten Tuban, Arif Handoyo, menjelaskan bahwa saat ini baru 10 kecamatan yang sudah bermigrasi ke server milik Kementerian Kominfo melalui program Sistem Informasi Desa dan Sistem Kawasan Pedesaan (SIDEKA).

"Pihaknya saat ini masih melakukan migrasi server dari pihak ketiga ke server Program Sistem Informasi Desa dan Sistem Kawasan Perdesaan (Sideka)," papar Arif Handoyo melalui WhatsApp.

Lebih lanjut, Arif menambahkan bahwa Diskominfosp Tuban sedang melakukan takedown terhadap sejumlah situs web desa yang terinfeksi konten judi online tersebut.

"Untuk mengatasi kejadian ini, pihaknya akan melakukan take down situs web desa yang terinfeksi konten judi online," pungkasnya. [Rof/Dwi]