Oleh: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Hari ini Rabu 14 Februari 2024 Pemilu serentak 2024 sedang digelar. Untuk itu bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) diharapkan selalu menjaga stamina.
Berikut ini resep racikan susu telur madu jahe atau STMJ yang telah lama dianggap memiliki manfaat untuk meningkatkan stamina, terutama dalam tradisi pengobatan alami.
Pada susu dna telur yang mengandung akan protein, kalsium, zat besi dan vitamin D, yang semuanya penting untuk menjaga kesehatan tulang dan otot.
baca juga:
Kumpulan Resep Ramuan Herbal Jaga Imunitas untuk Petugas Pemungutan Suara
Lantas dipadukan dengan beragai bahan seperti madu dan jahe dalam pengobatan tradisional dipercaya dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan meredakan rasa lelah. Berikut ini resep membuat STMJ di rumah.
Bahan-bahan
200 ml susu sapi murni atau UHT
1 butir kuning telur ayam kampung
2-3 sdm madu
Sejempol jahe
baca juga:
Cegah Diare, Segera Beri Imunisasi Rotavirus pada Anak
Cara Membuat
1. Siapkan semua bahan. Kemudian rebus susu sampai mendidih.
2. Sambil menunggu susu mendidih, pisahkan kuning telur dan putih telur. Masukkan kuning telur pada gelas, aduk rata.3. Kupas kulit jahe, cuci bersih kemudian geprek. Masukkan pada gelas. Tuang susu sedikit demi sedikit supaya telur tidak matang. Tuang sampai gelas penuh. Aduk rata.
4. Ketika suhu hangat masukkan madu.
5. Sajikan dan nikmati selagi hangat.
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS