Reporter : Savira Wahda Sofyana
blokTuban.com - Massa aksi yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kabupaten Tuban, tiba di depan Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban guna melakukan aksi demontrasi.
Pantauan blokTuban.com, aksi yang dilakukan oleh puluhan buruh di Kabupaten Tuban tersebut, bertujuan untuk mengadu dan meminta keadilan kepada Bupati Tuban agar haknya dibayarkan.
Pasalnya, meskipun sudah dilakukan beberapa upaya, namun hingga kini hak karyawan masih tak kunjung dibayarkan.
"Tuntutan kami adalah agar PT DIO membayarkan hak para pekerja yang belum dibayarkan," ujar orator aksi, Kamis (2/1/2024).
Selain menuntut perusahaan membayarkan upah para pekerja, para demonstran juga menuntut agar perusahaan diberikan sanksi sesuai dengan ketentuan yang telah berlaku.
Sekedar diketahui, sebelum sampai di depan Kantor Pemkab Tuban, puluhan pekerja tersebut melakukan aksinya di sepanjang jalan mulai dari Desa Socorejo, Kecamatan Jenu hingga di Tuban Kota atau Kantor Pemkab Tuban.
Pada saat di sekitar Jati Peteng, masa aksi sempat memblokir jalan di wilayah tersebut, sehingga terjadi kemacetan panjang di Jalan Nasional.
Adapun aksi ini merupakan aksi lanjutkan yang dilakukan oleh para buruh pada awal Bulan Januari 2024 lalu, dengan permasalahan yang sama. Yaitu menuntut agar perusahaan membayar tunggakan gaji dan jaminan sosial kepada eks pekerjanya di unit PT IKSG yang belum dibayarkan oleh perusahaan. [Sav/Ali]