Tidak Semua Orang Bisa Mendonor Darah, Ketahui Syarat dan Ketentuannya

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Tidak semua orang dapat mendonorkan darah. Beberapa kondisi kesehatan atau faktor lainnya dapat membuat seseorang tidak memenuhi syarat untuk menjadi pendonor darah.

Terdapat sejumlah kelompok orang dengan kondisi tertentu berikut ini tidak dapat mendonorkan darahnya. 

1. Orang dengan Berat Badan Kurang dari 45 Kg
Jumlah darah dalam tubuh seseorang sesuai dengan proporsi berat dan tinggi badannya. Orang yang memiliki berat badan terlalu ringan, atau kurang dari 45 kg, dianggap memiliki jumlah darah yang sedikit, sehingga dikhawatirkan tidak bisa menoleransi pengambilan darah saat proses donor.

Selain itu, orang dengan berat badan kurang dari 45 kg juga lebih berisiko mengalami anemia, dibanding yang berat badannya lebih dari itu. Jika dipaksakan donor darah, kondisi tersebut dikhawatirkan akan semakin memburuk.

2. Orang yang Mengidap Hipertensi
Tekanan darah yang normal adalah salah satu syarat penting yang perlu dipenuhi calon pendonor. Itulah sebabnya, orang yang mengidap hipertensi tidak diperkenankan mendonorkan darahnya. Termasuk ketika baru saja mengonsumsi obat hipertensi, donor darah baru boleh dilakukan 28 hari setelahnya, ketika tekanan darah sudah stabil. 

3. Orang yang Sedang Hamil
Sangat tidak dianjurkan melakukan donor darah saat hamil. Sebab, dikhawatirkan sirkulasi darah dalam rahim berkurang dan membuat janin menjadi stres. Selain itu, ibu hamil juga sangat rentan mengalami anemia, sehingga donor darah dikhawatirkan memperparah kondisi. Setelah melahirkan, jika ingin mendonorkan darah, sebaiknya tunggu sekitar 6 bulan setelahnya, agar tubuh memiliki waktu untuk memulihkan kadar zat besi yang cukup.

4. Orang yang Mengidap Hepatitis B dan C
Menurut Palang Merah Indonesia (PMI), Orang yang mengidap atau memiliki riwayat hepatitis B dan C juga tidak diperbolehkan untuk melakukan donor darah. Sebab, kedua jenis hepatitis tersebut dapat menular melalui darah. Bahkan meski sudah dinyatakan sembuh, mereka tetap tidak boleh melakukan donor darah.

Sementraa itu juga terdapat beberapa syarat umum yang harus dipenuhi sebelum melakukan donor darah diantaranya:

- Kondisi fisik harus dalam keadaan sehat, jasmani maupun rohani. 
- Berusia 17-60 tahun. Namun, untuk remaja usia 17 tahun diperbolehkan menjadi donor darah, bila mendapat izin tertulis dari orangtua dan memenuhi persyaratan lain.
- Memiliki berat badan minimal 45 kilogram 
- Suhu tubuh 36,6-37,5 derajat Celcius.
- Tekanan darah harus berada di angka 100-160 untuk sistolik dan 70-100 untuk diastolik.
- Saat pemeriksaan, denyut nadi harus sekitar 50-100 kali per menit. 
- Kadar hemoglobin minimal 12 gr/dl untuk wanita, dan minimal 12,5 gr/dl untuk pria.

Itulah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi setiap orang yang hendak mendonorkan darah guna kebaikan bagi pendonor sendiri.

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS