Jembatan Darurat Bambu di Senori Tuban Berfungsi Lagi Khusus R2

Reporter : Savira Wahda Sofyana

blokTuban.com – Menjelang perbaikan Jembatan Dam Seng, yang terletak di Desa Sidoharjo, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban pada awal Bulan Juli 2023 ini, membuat jembatan bailey harus di bongkar.

Akibatnya, saatini masyarakat sekitar harus kembali menggunakan jembatan darurat yang terbuat dari bambu, untuk bisa beraktivitas.

Diketahui, jembatan bailey ini sendiri didirikan oleh balyon Zeni Tempur 4 Kodam IV Diponegoro sejak Bulan April lalu, dan digunakan sebagai jembatan darurat, penunjang aktivitas warga dan juga keperluan moving pihak Pertamina.

Saat dikonfirmasi, Camat Senori, Minto Ikhtiar membenarkan jika saat ini jembatan bailey yang sebelumnya melapisi badan Jembatan Dam Seng, telah dibongkar sejak dua hari lalu.

Baca Juga:

Desainer Logo Musycab Ke-12 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kecamatan Tuban Ungkap Filosofi

“Iya dua hari kemarin jembatan bailey sudah mulai dibongkar, sehingga jembatan darurat difungsikan lagi,” jelasnya kepada blokTuban.com, Minggu (16/7/2023).

Kendati demikian, lanjutnya, untuk sementara jembatan Dam Seng lama masih bisa digunakan oleh masyarakat sekitar. Sembari menunggu dimulainya pembangunan jembatan baru oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban.

Menurutnya, dari jadwal yang telah ia dapatkan, proyek jembatan senilai Rp1,9 miliar tersebut, akan mulai dikerjakan pada pekan ini.

“Jembatan lama masih bisa digunakan, sambil menunggu rekanan mulai dikerjakan. Menurut jadwal, minggu ini sudah mulai dikerjakan oleh rekanan,” katanya.

Baca Juga:

Lebih dari 139 Ribu Warga Tuban Telah Tersensus Pertanian

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Minto ini menjelaskan untuk sementara waktu, kendaraan roda empat yang biasa melewati jembatan tersebut, akan dialihkan dan diarahkan untuk melewati Dusun Ngebrak, Desa Wanglu Kulon, Kecamatan Senori.

“Kendaraan roda empat diarahkan Ngebrak, sudah ada rambu-rambunya,” katanya. [Sav/Ali]

Baca Juga:

Birunya Air Sungai Gua Bawah Tanah di Tuban Masuk Kawasan Lindung Resapan Air

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS