Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Program Yayasan Adventist Development and Relief Agency (ADRA) diakui Pemerintah Kabupaten Tuban membantu percepatan vaksinasi di Kabupaten Tuban, khususnya untuk daerah yang memerlukan penanganan khusus.
Berkat program tersebut, kini Kabupaten Tuban telah siap menuju endemi Covid-19. Sebab, capaian hasil vaksinasi telah melampui target nasional yaitu, 83,82 % untuk dosis pertama, 71 % dosis kedua, dan 32% untuk dosis ketiga.
Sekda Tuban, Budi Wiyana juga mengatakan jika kolaborasi berbagai pihak sesuai dengan porsi masing-masing dan didukung adanya inovasi dapat mengatasi berbagai masalah termasuk Covid-19. Di mana membawa Kabupaten Tuban sukses mengendalikan angka kasus.
“Program ADRA sangat kami apresiasi. Kami berharap, kerjasama lainnya akan terjadi di masa depan,” ucap sekda kepada awak media usai Talkshow dan Focus Grup Discussion (FGD) di Ruang Rapat R.H Ronggolawe Setda Kabupaten Tuban. Selasa (17/01).
Baca juga:
Vaksinasi Covid-19 di Desa Mojomalang Tuban Terus Berjalan
Sementara itu, Country Representative Indonesia & Timor-Leste, Dino Satria menyebutkan, program pulih bersama didukung oleh Pemerintah Australia melalui Australian Humanitarian Partnership ini dimulai sejak November 2021 selama 14 bulan.
Banyak capaian yang sudah diraih, salah satunya jangkauan vaksinasi mencapai 77 ribu orang.
“Proyek ini menargetkan sembilan provinsi dan 45 kabupaten/kota. Dan Kabupaten Tuban menjadi salah satu target sasaran,” ujarnya.
Program pulih bersama menargetkan kelompok khusus seperti disabilitas hingga anak jalanan. ADRA melakukan kolaborasi multi pihak untuk menjangkau kelompok tersebut.
“Mereka adalah kelompok yang sering kita lupakan, dan ini menjadi alasan ADRA untuk meraih mereka di masa Covid-19,” kata Doni. [Ali]
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS