Reporter: Muhammad Nurkholis
blokTuban.com - Pemilihan kepala desa (Pilkades) di Desa Sumberagung, Kecamatan Plumpang, berjalan sangat kondusif dan calon kepala desa petahana, Sunarto masih unggul telak dibandingkan keempat lawannya.
Dari hasil rekapitulasi Antono mendapatkan 1.960 suara, Suparman 116 suara, Sunarto 2.576 suara, Abdulloh afifil 178 suara, dan Sumiatun 10 suara. Dengan jumlah suara 4.840 serta 81 suara tidak sah dari DPT 6.197 berarti terdapat 1.276 orang yang golput.
“Jumlah DPT terdapat 6.197 dan jumlah suara sah, 4.840 dan 81 suara tidak sah,” ucap Siti Aminah (40) panitia bagian data kepada blokTuban.com, Kamis(27/10/2022).
Dalam pemilihan kepala Desa Sumberagung terdapat 17 TPS yang disebar di berbagai tempat. TPS paslon nomor urut 1 dan paslon nomor urut 3 memiliki suara yang cukup unggul dibandingkan paslon-paslon yang lain.
Pemilihan kepala Desa Sumberagung awalnya diperkirakan berpotensi memanas. Tapi dalam pemilihan hari ini para pendukung sangat kondusif dengan melihat hasil rekapitulasi suara di balik pagar balai desa. [Nur/Dwi]
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS