Delyncia Tandang ke Gunung Galang Widang dan Temui Penulis Cerita Kijang

Reporter : Savira Wahda Sofyana

blokTuban.com – Siswi SDN Socorejo, Kecamatan Jenu bernama Delyncia Allegra berhasil mejadi juara bertutur jenjang SD/MI se-Kabupaten Tuban tahun 2022. Dalam kesempatan tersebut Delyncia membawakan dongeng cerita rakyat Tuban yang berjudul Kisah Kijang dan Gunung Galang.

Siswi yang duduk dibangku kelas 3 tersebut, berhasil menjadi yang terbaik dan mengalahkan 47 peserta lain dari berbagai sekolah di Kabupaten Tuban dengan perolehan total nilai sebesar 2.620.

Menurutnya, mendongeng merupakan salah satu kegiatan yang paling digemarinya, sehingga pada saat ia mendengar ada perlombaan bertutur, ia sangat berantusias untuk mengikutinya. Dengan melakukan berbagai persiapan, mulai dari latihan vokal, mimik wajah, maupun intonasi dalam bercerita. 

“Senang banget, senang pokonya nggak nyangka bisa menag karena banyak yang lebih besar-besar. Memang sudah dipersiapkan sekitar satu bulan, dari kecil memang suka cerita,” katanya kepada blokTuban.com saat ditemui seusai kegiatan, Rabu (8/6).

Baca Juga : Bawakan Cerita Kijang dan Gunung Galang, Siswi SDN Socorejo Raih Juara 1 Lomba Bertutur Online

Berkat usaha dan kerja kerasnya itulah, Delyncia berhasil membawakan cerita kisah kijang dan gunung galang dengan sangat apik dan membuat para pendengar hanyut dalam cerita tersebut. tidak hanya pandai memainkan gerakan tubuh dan mimik wajah saja, ia juga berhasil membawakan intonasi suara dengan sangat indah. 

Tidak hanya cukup dengan membaca dan latihan saja, bahkan sebelum menyabet juara satu lomba bertutur ini, anak berusia 9 tahun ini juga melakukan perjalanan bersama orangtuanya, dengan bertandang lansung ke Gunung Galang yang ada dicerita tersebut. Dalam perjalanan itulah ia berhasil menemui langsung penulis asli dari cerita yang dibawakannya itu. 

“Tertarik dengan isi ceritanya dan datang ke Widang, ingin tahu lokasinya apa benar seperti itu yang diceritakan dan ternyata memang benar. Banyak sekali yang didapatkan, terus bisa bertemu langsung dengan penulisnya,” jelasnya.

Dalam melakoni berbagai persiapan ini, anak kedua dari dua bersaudara ini mengaku tidak mengalami kesulitan karena dikerjakan dengan sangat enjoy, sebab bercerita merupakan salah satu hal yang digemarinya. 

Tidak hanya berhasil menjadi juara di lomba bertutur dan akan mewakili Kabupaten Tuban ditingkat Provinsi saja. Sebelumnya, Delyncia juga pernah memperoleh beberapa penghargaan dalam perlombaan puisi tingkat Kabupaten. 

“Sebelumnya pernah dapat juara puisi Kabupaten Tuban, dua kali waktu masih TK sama sekarang,” tutupnya. [Sav/Ali]