Kreatif! Ubah Sawah Jadi Tambak, Petani di Tuban Panen Ikan dan Udang

Reporter: Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Petani di Desa Compreng, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban dapat dikatan sebagai petani yang kreatif. 

Sejumlah lahan persawahan mereka ubah menjadi tambak dalam kurun waktu tertentu untuk dijadikan tempat budidaya ikan dan udang.

Saat ini merupakan musim panen ikan dan udang karena telah terhitung 4 bulan petani setempat menyebarkan bibit-bibit ikan.

penjelasan salah seorang petani setempat, Samsuri (40),umur ikan di sini berkisar 3 sampai 4 bulanan. Biasanya yang ditanam merupakan ikan bandeng, sombro dan juga udang.

Untuk udang sendiri bisa diambil saat bibit udang sudah berumur 70 hari dari hari pertama penanaman bibit. Cara memanen udang saat umur 70 hari yaitu dengan ditangkap menggunakan jala.

“Menanam ikan dan udang itu misteri karena kita tidak bisa melihat kehidupan ikan didalam air, kalau padi misal ada penyakit kita bisa cegah atau kita antisipasi biar tidak menyebar, kalau ikan kita tidak bisa melihatnya” ucap Samsuri kepada blokTuban.com, Minggu (05/06/2022).

Kendati demikian Salah satu cara agar ikan tetap sehat dan bisa tumbuh besar yaitu dengan merawat air yang ada di tambak salah satunya dengan pemberian pupuk.

Untuk hasil panen petani asal Desa Compreng ini menjual ikan-ikan mereka ke pasar ikan di Kabupaten Lamongan. 

"Biasanya istri saya yang menjual ke pasar ikan Lamongan bersama istri-istri petani lainnya," tambahnya.

Menurut informasi petani, harga ikan dan udang tidak pasti tiap harinya. Jika beruntung akan mendapat harga mahal atau sebaliknya. 

Ikan bandeng yang dipanen bisa jadi satu ekornya memiliki bobot satu ons. Maka satu kilo jika harga jual bisa mencapai harga Rp17 ribu, sedangkan udang satu kilo berisi 66 ekor memiliki harga Rp60 ribu. 

"Harga ikan relatif tidak bisa dipastikan tergantung kondisi pasar ikan Lamongan," tandasnya.

Saat ini mereka mulai bersiap menghadapi waktunya menanam padi hal ini menjadikan tambak mereka harus dikuras agar bisa digunakan untuk menanam padi.[Nur/Dwi]