Reporter : Sri Wiyono
blokTuban.com – Per 10 Mei ini, belum semua calon jemaah haji (CJH) melunasi biaya perjalanan ibadah haji (bipih). Sesuai data di kantor Kementrian Agama (Kemenag) Tuban, baru 200 CJH yang sudah melunasi.
Sesuai Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 5 Tahun 2022 tentang Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1443 Hijriah/2022 Masehi yang Bersumber dari Biaya Perjalanan Ibadah Haji, Nilai Manfaat, Bipih untuk jemaah regular di embarkasi Surabaya yang biasanya digunakan CJH asal Tuban Rp42,5 juta.
‘’Itu data per 10 Mei kemarin. Dari 588 CJH yang sudah lunas 200 orang, jadi masih 388 yang belum pelunasan," ujarnya Kamis (12/05/2022).
Untuk melunasi Bipih, masih ada waktu sekitar sepuluh hari lagi untuk 388 CJH tersebut untuk melakukan pelunasan. CJH yang belum pelunasan diminta untuk segera melakukan konfirmasi pelunasan biaya keberangkatan kepada pihak bank penerima dana setoran sampai dengan tanggal 20 Mei ini.
Sementara, Kasi Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah Kemenag Tuban, Ashabul Yamin menambahkan, CJH yang sudah lunas tahun 2020 wajib konfirmasi kepada pihak bank.
"Apabila CJH tidak melakukan konfirmasi pelunasan pada tanggal yang ditentukan oleh pusat maka dianggap mengundurkan diri atau menunda keberangkatan," tambahnya.
apabila ada CJH yang tidak konfirmasi pelunasan maka akan digantikan atau diisi oleh jamaah cadangan sesuai dengan nomor kursi dan sesuai dengan aturan pemerintah pusat.
Pria yang juga Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Tuban ini juga menjelaskan 128 CJH cadangan diminta segera melunasi dengan mengisi surat pernyataan bermaterai, yang isinya walaupun sudah pelunasan belum tentu berangkat, melihat kondisi yang ada.
Sementara, bimbingan manasik haji akan dilakukan enam kali. Masing-masing empat kali di KUA kecamatan dan dua kali dilaksanakan oleh Kemenag.
“Insyaallah dari Kemenag dilaksanakan tanggal 25 dan 26 Mei di Graha Sandya," terangnya.[ono]
Besaran Bipih 1443 H/2022 M jemaah haji reguler per embarkasi:
1. Embarkasi Aceh Rp35.660.857;
2. Embarkasi Medan Rp36.393.073;
3. Embarkasi Batam Rp39.686.009;
4. Embarkasi Padang Rp37.411.480;
5. Embarkasi Palembang Rp39.806.009;
6. Embarkasi Jakarta (Pondok Gede) Rp39.886.009;
7. Embarkasi Jakarta (Bekasi) Rp39.886.009;
8. Embarkasi Solo Rp40.262.721;
9. Embarkasi Surabaya Rp42.586.009;
10. Embarkasi Banjarmasin Rp41.235.290;
11. Embarkasi Balikpapan Rp41.362.590;
12. Embarkasi Lombok Rp41.647.741; dan
13. Embarkasi Makassar Rp42.686.506.