Reporter: M. Anang Febri
blokTuban.com - Dalam masa sulit pandemi Covid-19, bantuan yang dikucurkan oleh pemerintah kepada masyarakat tak dipungkiri kurang merata. Maka dari itu, Pertamina Hulu Energi Tuban East Java (PHE-TEJ) mendistribusikan bantuan secara langsung, door to door kepada warga penerima di Ring 1.
Bantuan berupa sembako, dibagikan kepada fakir miskin yang belum menerima uluran tangan dari pemerintah. Sementara bantuan paket pendidikan dan santunan, diberikan kepada anak yatim. Distribusi itu, tersebar di Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Desa Kebonagung dan Desa Bulurejo, Kecamatan Rengel.
"Kita dibantu Babinsa serta perangkat desa, untuk menyalurkan bantuan secara langsung. Alhamdulillah sudah terdistribusikan semua," ujar Yasim, salah satu tim lapangan yang mendistribusikan bantuan dari PHE-TEJ kepada masyarakat desa sekisederhananya,
Nampak setiap warga mendapat bantuan dari PHE -TEJ yang didukung penuh oleh PT. Asrindo Citraseni Satria (ACS), menyambut dengan senyum gembira. Sebab, perhatian dan bantuan serius berwujud semakin itu memang begitu dibutuhkan masyarakat dalam situasi terhimpit pandemi.
"Terimakasih sudah diberikan bantuan sembako. Semoga tambah berkah, kerjanya juga tambah berkah," ujar Mbah Lasiyah, nenek berusia 70 tahunan di RT 03 RW 01 yang tinggal sebatang kara dihunian sederhananya.
Besar harapannya, musibah dampak Civid-19 yang membelenggu semua lini masyarakat ini cepat usai. Supaya aktivitas masyarakat bisa berjalan seperti sedia kala dulu.
Sebatas diketahui, PHE-TEJ bersama dengan kontraktor kerja PT. ACS memulai pembagian bantuan pada akhir bulan ramadhan, dengan jumlah total 500 paket, yang terdiri dari 300 paket bantuan untuk fakir miskin, dan 200 paket untuk anak yatim. [feb/ito].
Waspada Corona, Jangan Panik
Door To Door, PHE Pastikan Bantuan Tepat Sasaran
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published