Reporter: Nidya Marfis H.
blokTuban.com - Pedagang burung yang berada di pasar burung mengeluhkan sepinya pembeli setelah mereka berjualan di belakang pasar baru Tuban.
Salah seorang pedagang burung, Imam (60) mengatakan, sejak pindah berjualan di belakang pasar baru Tuban, omzet penjualan burung menurun drastis.
"Satu hari belum tentu ada yang laku," ungkap Imam.
Hal senada juga disampaikan pedagang lainnya, Sandiman (57). Ia menambahkan, seringkali dalam satu bulan daganganya tidak laku sama sekali, karena saking sepinya pembeli.
"Sudah 3 tahun ini sepi banget, kemarin sampai jual sepeda motor buta mencukupi kebutuhan," ungkapnya. [nid/col]