Momen Syawal dan Pasca Pilgub, Warga Maibit Halal Bihalal

Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - ‎Masih dalam momen hangat bulan Syawal bertepatan dengan usainya pesta demokrasi yakni Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2018, seluruh masyarakat yang ada di Desa Maibit, kecamatan Rengel menggelar Halal Bihalal dan Tasyakuran bersama.

Dalam nuansa berbalut tradisi budaya ini, Pemerintah Desa (Pemdes) Maibit, tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuda, beserta masyarakat umum berkumpul di Aula Pendopo Bumi Perkemahan Lanjar Maibit melakukan inisiasi dan doa tahlil pada Sabtu (30/6/2018) malam.

Tokoh masyarakat setempat, Ahmad Murtafik dalam hal itu mengungkapkan, tasyakuran itu juga wujud rasa syukur atas kegiatan Pilkada ‎yang berjalan dengan aman, lancar, tentram, yang diharapkan setelah ini menjadi berkah bersama masyarakat Jatim.

Momentum tersebut diselingi dengan tahlil, mendoakan agar semua Pimpinan Daerah yang terpilih dalam Pilkada adalah merupakan orang-orang pilihan dari Tuhan Yang Maha Esa, supaya memberi kemaslahatan‎ bagi umat, serta kebaikan bagi bangsa dan negara.

"Selain Halal Bihalal warga desa dan tasyukuran Pilkada, kita juga selipkan Muhasabah. Mencoba untuk berfikir dan introspeksi kembali bersama," ujar Ahmad Murtafik kepada blokTuban.com.

Sebab beberapa periode ini, tambah tokoh masyarakat yang juga sebagai guru di Madrasah setempat, Desa Maibit telah sering mengalami gagal panen‎. Jika semua itu teguran dari Allah SWT, maka semua penduduk patut berbenah dan menilik kembali hal apa saja yang kurang selama ini.

"Dalam forum, kita juga perlu bertafakur. Apa yang perlu diperbaiki, atau kesalahan apa yang sering kita buat, serta meningkatkan kualitas diri supaya masyarakat lebih dekat kepada tuhan," pungkas lelaki yang akrab disapa Tafik itu. [feb/col]