Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten menyambangi kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten (KPUKAB) Tuban di Jalan Pramuka No.3 Tuban, siang tadi, Sabtu (14/10/2017). Kedatangan DPC Partai hanura satu jam lebih awal, sekitar pukul 14.30 WIB. Sementara PDIP datang sekitar pukul 15.30 WIB.
Para pengurus DPC hanura yang berjumlah lebih dari 50 orang berjalan kaki dari Jalan Pramuka No. 20 Tuban ke kantor KPUKAB Tuban. Mereka membawa bendera dan menyayikan yel yelnya. Sementara para pengurus PDIP yang jumlah pengurusnya belasan orang datang dengan kendaraan motor dan mobil.
Setelah sampai di kantor KPUKAB Tuban, pengurus Hanura dan PDIP langsung menuju lantai dua untuk menyerahkan berkas pendaftaran. Mereka diterima oleh pengurus KPU.
“Kedatangan kami bersama pengurus DPC untuk menyerahkan dokumen persyaratan partai politik calon peserta pemilu Tahun 2019 yang sudah kita siapkan,” kata Ketua DPC Hanura Ahmad Muhlis kepada wartawan, di KPUKAB Tuban, Sabtu (14/10/2017).
Hanura menyerahkan berkas ke tim verifikasi KPU untuk diperiksa. Sejumlah pengurus yang mendampingi tampak khidmat menunggu pemeriksaan oleh tim selama lima belas menit di ruang penerimaan dokumen persyaratan parpol calon peserta pemilu 2019.
Sementara itu, pihak PDIP diwakili sekretaris DPC yaitu M. Abu Cholifah didampingi bendahara, Sukadi menyerahkan kopian e-KTP anggota dan Kartu Tanda Anggota (KTA) ke pihak KPU. Sebab, ketua DPC PDIP, Andhi Hartanto sedang bertugas ke PDIP pusat.
“Ini sebagai wujud usaha PDIP untuk bisa mengikuti pemilu sesuai undang-undang yang berlaku. Alhamdulillah dengan semangat bersama hari ini bisa mengumpulkan persyaratan dan kita siap diverifikasi,” ucap kader PDIP asal Jatirogo itu. [rof/ito]
Hanura dan PDIP Serahkan Berkas ke KPU Tuban
5 Comments
1.230x view