Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Kawasan Bendungan Mundri (Sambong) di Desa Sidodadi, Kecamatan Bangilan, Tuban menjadi salah satu tujuan muda-mudi untuk mengisi libur tanggal merah, Jum'at (14/4/2017).
Wisata gratis dengan pemandangan bangunan bendungan peninggalan kolonial itu masih memikat hati masyarakat. Hal itu terbukti, hilir mudik muda-mudi yang datang, meski hanya duduk santai memandangi derasnya air sungai kali kening.
"Sekadar ngisi liburan saja, lumayan bisa menikmati pemandangan bagus dekat rumah dan gratis pula," ujar salah seorang pengunjung, Yoga saat ditemui blokTuban.com, Jum'at (14/4/2017).
Walau tak sebagus tempat wisata yang sudah tertangani, wisata sambong cukup ramai dikunjungi. Lebih-lebih ketika libur panjang seperti saat ini.
Dari pantauan blokTuban.com di lapangan, tidak sedikit muda-mudi yang mengabadikan momen dengan ponselnya. Sebagian mereka tampak riang, bermain air di bawah bendungan yang menguji nyali itu.
"Ya Foto-foto saja, jika arus kecil mandi sambil seluncuran, tapi kalau besar begini jarang ada yang berani," imbuhnya.
Senada juga dilontarkan wisatawan lain, Ashil. Pelajar SMP tersebut dengan beberapa temannya asik nongkrong menikmati gemuruh air. Ia mengaku kagum dengan bangunan Belanda yang bisa megah dan kokoh seperti ini.
"Harapannya pemerintah segera membangun objek sekitar sambong agar bisa dibuat wisata, karena tempat ini tidak kalah bagusnya dengan wisata di kota-kota lain," tukasnya. [rof/rom]
Libur Panjang, Sambong Mundri Alternatif Wisata di Tuban
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published