Perbaikan Dua Waduk Dianggarkan Rp700 Juta

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban merencanakan perbaikan di dua waduk yang jebol akibat volume air yang cukup banyak. Dua waduk itu berada di Desa Sukoharjo, Kecamatan Bancar dan di Desa Pulogede, Kecamatan Tambakboyo.

Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein mengatakan, untuk perbaikan waduk yang berada di Desa Sukoharjo diperkirakan menelan anggaran sekitar Rp500 juta. Rinciannya, Rp300 juta untuk pengerukan dan Rp200 juta untuk saluran irigasi.

"Totalnya ya Rp500 juta untuk perbaikan waduk yang di Bancar," ujar Noor Nahar kepada blokTuban.com, Senin (20/2/2017)

Pria kelahiraan Rengel itu melanjutkan, untuk perbaikan waduk yang di Desa Pulogede Kecamatan Tambakboyo rencananya akan dianggarakan dibawah Rp200 juta, dan akan dikerjakan tahun ini.

Dia menambahkan, dua waduk yang akan diperbaiki tersebut menggunakan dana yang bersumber dari APBD Kabupaten, dengan total anggaran sekitar Rp700 juta.

"Menggunakan dana dari APBD untuk perbaikan dua waduk yang berada di Desa Sukoharjo dan Pulogede," pungkasnya.[nok/col]