Setelah 8 Jam, Truk Tangki Baru Bisa Dievakuasi

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Butuh waktu yang cukup lama untuk petugas mengevakuasi truk tangki yang terguling di Jalan Hos Cokroaminoto, Kabupaten Tuban, Selasa (31/1/2017) siang kemarin.

Baca juga [Hingga Sore, Truk Belum Dievakuasi, Petugas Siagakan PMK]

Truk Nopol L 9880 UK yang dikemudikan Madiono, warga asal Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro itu terguling sekitar pukul 12.30 Selasa siang, sementara itu petugas baru bisa mengevakuasi pada jam 21.00 malam hari.

Lamanya proses evakuasi disebabkan karena proses pengosongan tangki solar yang memakan waktu cukup panjang. Selain ada yang tertumpah, truk dengan kapasitas 32 ribu liter itu juga harus disedot untuk dipindahkan ke tangki yang lain.

"Karena kalau tidak dikosongkan bisa berbahaya, solar bisa terbakar apabila terkena percikan api, " kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Tuban, Ipda Asik. [pur/rom]