Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Peredaran pupuk bersubsidi di Kabupaten Tuban memang patut mendapat sorotan. Pasalnya, hingga saat ini masih banyak petani yang mengeluhkan memperoleh pupuk bersubsidi.
Keluhan atas pupuk langka itu pun sudah lama didengar oleh anggota DPRD Kabupaten Tuban.
Ketua Komisi B, Karjo mengatakan, bahwa dia sudah lama mendengar langkanya pupuk bersubsidi. Bahkan, dirinya pun pernah mendapat laporan jika ada oknum yang mempermainkan pupuk bersubsidi tersebut.
"Ada yang mempermainkan pupuk, saya juga diberitahu lokasinya," ujar Karjo kepada blokTuban.com, Senin (2/1/2017).
Politisi PDIP itu melanjutkan, meski mendapat laporan demikian dari para petani, namun dia mengaku sulit untuk mengungkap. Sebab, saat dirinya mendatangi lokasi yang dimaksud, ternyata sudah tidak ada aktivitas jual beli pupuk.
"Kita kesulitan untuk mengungkap, namun saya berharap pihak kepolisian bisa ikut menertibkan oknum-oknum yang menjual pupuk bersubsidi dengan harga yang sangat mahal," pungkasnya. [nok/rom]
Komisi B Akui Ada Permainan Pupuk Bersubsidi
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published