PTPS Salurkan Bantuan Rp24 Juta kepada Joko Waras

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Pemuda-pemudi Tuban Peduli Sesama (PTPS) menyalurkan bantuan sebesar Rp24 juta kepada Ahmad Sarul Mar'i atau yang kini kerapdisapa Joko Waras. Sebagaimana diberitakan, bayi berusia 14 bulan itu mengidap penyakit Hidrosefalus.

Baca juga: [Sambangi Joko Waras, KTT Akan Perbaiki Rumahnya]

Bantuan tersebut diberikan langsung kepada keluarga Joko Waras dengan bentuk uang tunai Minggu (20/11/2016) di RSUD Dr. Koesma Tuban tempat bayi asal Desa Sumberejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban itu dirawat.

"Bantuan itu kami salurkan hari ini, dengan langsung datang ke RSUD Dr. Koesma Tuban," ujar Wahyu EnCe selaku Koordinator Bakti Sosial yang diilakukan oleh PTPS.

Lebih lanjut Wahyu sapaan akrabnya menambahkan, bantuan itu merupakan penggalangan dana yang dilakukan oleh PTPS selama kurang lebih satu minggu, terhitung mulai tanggal 13-19 November 2016.

"Penggalangan dana untuk Joko Waras itu kami mulai 13 Nopember dan ditutup pada 19 Nopember," tambahnya.

Diketahui Joko Waras adalah Putra pertama dari pasangan suami istri Soleh Fatkur Rohman (22) asli Desa Pucung, Kecamatan Balongpanggang-Gresik dan Dwi Indah Setyowatai (20) yang berasal dari Dusun Betengrowo, Desa Sumberejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban.[hud/col]