20 Finalis Cung Nduk Ikuti Kirab

 

Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban melalui Dinas Perekonomian dan Pariwisata (Disperpar) mengirab 20 finalis pemilihan duta wisata Cung Nduk, Rabu (19/10/2016).

Kepala Seksi (Kasi) Sumber Daya Manusia (SDM) dan Peran Serta Masyarakat (PSM), Obro Nurnaningtyas juga selaku Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Cung Nduk mengatakan, kirab kali ini bertujuan mengenalkan kepada masyarakat para finalis.

"Bertujuan untuk menginformasikan kepada masyarakat tentang adanya pemilihan duta wisata di Kabupaten Tuban," kata Nur, begitu ia disapa kepada blokTuban.com.

Dari 20 finalis yang terdiri dari 10 laki-laki dan 10 perempuan dikirab di tengah masyarakat dengan mengenakan pakain seragam. Setiap finalis kompak mengenakan seragam batik dengan corak khas Tuban.

Diketahui rute pelaksanaan kirab melintasi sejumlah jalan tengah kota. Rute kirab pertama dimulai dari Gor Rangga Jaya Anoraga di Jalan Sunan Kali Jaga, Jalan Diponegoro, Jalan Panglima Sudirman, Jalan Patimura, Jalan Basuki Rahmat, Jalan Pramuka, Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo dan berakhir di pelataran Disperpar.[dwi/col]