Pemdes Sadang Turut Kembangkan Keripik Singkong

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Desa Sadang, Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur mulai kembangkan industri rumahan makanan ringan berbahan dasar biji-bijian dan umbi-umbian. Hal itu disampaiakn Kepala Desa Sadang, Suci Arini saat ditemui blokTuban.com di kantornya, Rabu (10/8/2016).

Di desa Yang memiliki Jumlah penduduk 4975 jiwa ini sebagian besar dari mereka bekerja sebagai pembuat kudapan yang renyah di mulut tersebut. Menurut wanita nomer satu di Desa Sadang ini, desa yang dipimpinnya terdapat beberapa sentra industri kecil yang mulai dikembangkan oleh masyarakat pedesaan.

[Baca juga: Sadang, Desa Kecil Penghasil Marning Dan Keripik ]

“Hampir 90 persen dari 1319 Kepala keluarga (KK) jalankan usaha menengah ke bawah, pembuat marning dan keripik,” ungkap kepala desa yang akrab disapa Suci ini.

Menurut Suci, pemerintah desa juga sudah mengupayakan agar bisnis rumahan di Desa Sadang ini agar tetap bertahan dan terus berkembang. Pemerintah desa akan selalu ikut serta mengembangkan sentra keripik singkong untuk menyusul ketenaran marning yang lebih dulu dikenal masyarakat.

“Lewat pelatihan-peatihan dan pendampingan juga sudah kami lakukan,” tandasnya.

Harapannya, semoga kehadiran industri keripik di Desa Sadang nanti bisa memikat hati penikmat makanan berbahan singkong ini. Selain itu juga membawa berkah bagi warga yang dapat menampung tenaga kerja. Setiap pemilik industri keripik singkong rata-rata memiliki tenaga kerja paling sedikit dua orang. “Untuk yang masih kecil biasanya dikerjakan oleh satu anggota keluarga sudah cukup,” pungkasnya. [rof/ito]