Penancapan Paku Akibatkan Pohon Rentan Rusak

Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Sejumlah paku yang sengaja ditancapkan pada batang pohon menyebabkan kerusakan pada kulit kayu. Sebab itu, sekelompok pemuda yang tergabung dalam Aliansi Pecinta Alam bersama unit kegiatan Mahasiswa Pecinta Alam (Mahipal) Universitas Ronggolawe (Unirow) Tuban melakukan pencabutan paku sepangjang ruas jalan perkotaan, Minggu (5/6/2016).

Ketua Umum (Ketum) Mahipal, M wahyu mengatakan, batang pohon yang banyak ditemukan tancapan paku lebih rentan terhadap penyakit. Terlebih lagi, paku yang tertancap akan merusak sturktur pohon.

"Artinya kekuatan kayu akan berkurang karena pohon mudah terinfeksi bakteri akibat adanya jalan atau celah masuknya hama pada batang," kata Wahyu kepada blokTuban.com.

Seperti diketahui, rute pencabutan paku dilakukan di sepanjang jalan utama Kota Tuban. Aksi cabut paku dimulai dari Kampus Unirow - Jalan Tembus - Jalan Basuki Rahmat - Jalan Sunan Kalijogo hingga Bundaran Patung.

Wahyu menambahkan, kulit kayu adalah tameng terluar dari pohon sedangkan batang adalah sentral dari pohon. Akibatnya, pohon di kemudian hari akan lebih cepat tumbang dan mati karena umurnya menjadi relatif pendek akibat penancapan paku.

"Apalagi pohon-pohon tersebut dekat masyarakat dan akan membahayakan jika tumbang sewaktu-waktu," ujar pria berperawakan tinggi itu. [dwi/col]