Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - PC NU Kabupaten Tuban akan menggelar bahtsul masail NU tingkat kabupaten. Acara akan membahas hukum beberapa hal yang sangat penting bagi umat. Hal ini untuk merespon tuntutan perkembangan zaman.
Menurut Ketua Pengurus Lembaga Bahtsul Masail NU Tuban, M. Arifuddin, acara akan digelar Sabtu (23/4/2016) dan bertempat di PP Manbaul Huda, Desa Banjararum, Kecamatan Rengel, Tuban. "Acara dimulai pukul 08.00 sampai pukul 17.00," katanya.
Surat undangan sendiri telah disebar dengan nomor suratt 010/LBMNU/A/I/2016. Acara akan diikuti oleh perwakilan NU se-Tuban.[dwi/fah]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published