Chat Jalin Kebersamaan dengan Kegiatan Sosial

 

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Cita rasa klasik memberikan nuansa nostalgia, demikianlah pesan yang terungkap pada Club Honda Antik Tuban (CHAT). Mereka adalah sekumpulan pecinta motor klasik Honda C70 di Kabupaten Tuban.

Meski jumlah anggotanya baru 27 orang, club atau komunitas yang terbentuk sejak 2014 itu beberapa kali menyelenggarakan kegiatan untuk wadah kebersamaan mulai bakti sosial, touring dan kopi darat (Kopdar).

"Untuk kegiatan bakti sosial kemarin kita lakukan bersih-bersih Pantai Pasir Putih gabungan sama karang taruna setempat, dan penggalangan dana buat korban banjir kemarin di Kecamatan Plumpang," ungkap Siswanto selaku Ketua Umum CHAT.

Kegiatan-kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin kebersamaan dan keakraban sebagai wujud berbagi rasa sesama anggota. Meski begitu kegiatan-kegiatan yang diagendakan itu, terkadang juga acapkali tidak semua berjalan suka, namun duka pun mengisi.

“Pada saat perjalanan jauh wajar mesin kita mogok, ya mau tidak mau harus berhenti diperbaiki atau didinginkan sebentar, sambil ngopi,” ucapnya.

Meski club ini merupakan pecinta motor tua yang eksis ditahun 70 an, namun Siswanto berharap agar club yang dipimpinya itu dikenal masyarakat,dan masyarakat bisa membedakan mana club motor dan mana geng motor.[hud/col]