RPS Salurkan Bantuan untuk Joko Waras

Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Sejumlah wartawan yang tergabung dalam Ronggolawe Press Solidarity (RPS) Kabupaten Tuban tergugah dengan kondisi balita berusia 14 bulan penderita Hidrosefalus dengan menyalurkan sumbangan berupa uang tunai, Senin (14/11/2016).

Baca juga: [Nasib Balita 14 Bulan Penderita Hidrosefalus Minim Perawatan]

Salah seorang anggota RPS, Abdul Rohman mengatakan sumbangan yang diberikan kepada pihak keluarga balita penderita Hidrosefalus, Ahmad Sarul Mar'i atau kini lebih dikerap disapa Joko Waras sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan.

"Harapannya kondisi anak Hidrosefalus di Sumberejo-Rengel ini supaya cepat tertangani. Terlebih peran pemerintah setempat diharapkan secara tegas dan bijak dalam membantu masyarakat yang membutuhkan," kata Rohman kepada blokTuban.com.

Seperti diketahui, anak pertama pasangan suami istri Soleh Fatkur Rohman (22) asli Desa Pucung, Kecamatan Balongpanggang-Gresik dan Dwi Indah Setyowatai (20) yang berasal dari Dusun Betengrowo, Desa Sumberejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban sejak usia dua bulan telah didiagnosa Hidrosefalus. Semenjak itu ia telah menerima perawatan namun belum sepenuhnya maksimal.

Atas nama solidaritas kemanusiaan, sejumlah bantuan datang dari berbagai instansi dan kelompok masnyarakat lainnya. Seperti bantuan dana dari Polres Tuban, Kementerian Sosial melalui perpanjangan tangan lembaga di tingkat kabupaten dengan keringanan administrasi dan biaya perawatan di RSUD Tuban secara gratis.[dwi/col]