Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Hujan masih berpotensi turun di Kabupaten Tuban pada 26-27 Desember 2023. Berdasarkan perkiraaan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), hujan petir akan terjadi di sebagian wilayah Tuban.
Berdasarkan data BMKG, pada 27 Desember hujan akan mengguyur Tuban mulai pukul 13.00 Wib, 16.00 Wib, 19.00 Wib dan berlanjut hingga pukul 22.00 Wib.
Untuk hujan petir berpotensi terjadi di Kecamatan Parengan, Rengel, Senori, dan Soko. Lalu, untuk hujan sedang-lebat akan turun hari ini di Kecamatan Parengan, Rengel, dan Soko.
Selain hujan petir, Kabupaten Tuban juga berpotensi terjadi gelombang tinggi. Di Perairan Tuban-Lamongan gelombang diperkirakan BMKG setinggi 110-120 Cm pada pukul 21.00-23.00 Wib.
Prediksi cuaca 27 Desember 2023
Untuk pada 27 Desember 2023, hujan petir masih berpotensi turun di Kabupaten Tuban. Hujan petir berlangsung mulai pukul 16.00 Wib di Kecamatan Bancar, Bangilan, Jatirogo, Kenduruan, Kerek, Singgahan, dan Tambakboyo.
Adapun wilayah lainnya di Tuban diperkirakan turun hujan ringan pukul 13.00 Wib. Untuk malam hari Tuban hanya diselimuti mendung tanpa hujan.
Sama seperti tanggal 27 Desember, Tuban pada 28 Desember juga berpotensi gelombang tinggi di Perairan Tuban-Lamongan setinggi 110-120 Cm pukul 21.00-23.00 Wib. [Ali/Dwi]