Reporter : Muhammad Nurkholis
blokTuban.com - Persatu Tuban dibekuk oleh Persibo Bojonegoro dalam lanjutan kompetisi Liga 3 wilayah Jawa Timur Grup N, Sabtu (9/12/2023).
Bertanding di Stadion Letjen H. Soedirman Bojonegoro, Persatu Tuban kalah dengan skor 3-1, dan ini menjadikan Persatu Tuban hanya bisa menang sekali saja, dalam putaran pertama kompetisi liga 3.
Dalam pertandingan ini, awalnya Persatu Tuban bermain dengan cukup bagus, bahkan di babak pertama papan skor masih menunjukan skor 0-0.
baca juga:
Banyak Peluang Terbuang, Persatu Tuban Dikalahkan Madiun Putra di Menit Awal
Namun keadaan berubah setelah babak kedua bergulir, Persatu Tuban harus kebobolan oleh sepakan dari Diego di menit 49.
Tim berjuluk laskar angling dharma ini, terus melakukan serangan. Sayang buat Persatu Tuban saat Persibo asik menyerang terdapat pemain Persibo yang dilanggar di kotak penalti.
Wasit pun memberikan hadiah penalti kepada Persibo Bojonegoro, Bayu yang menjadi eksekutor berhasil menyelesaikan tugasnya dengan apik. Menit 68 Persibo unggul 2-0.
Sudah unggul 2-0 sepertinya Persibo masih belum puas. Di menit 78 I Made berhasil mencetak gol tambahan bagi Persibo, dan merubah papan skor menjadi 3-0.
baca juga:
Kesalahan Arek Suroboyo dan PSBI Blitar di Liga 3 Jatim yang Berbuah Hukuman
Asa untuk comeback terus dilakukan oleh Persatu Tuban hasilnya di menit 82 Fijar Fikri berhasil mencetak gol dan merubah papan skor menjadi 3-1.
Sayangnya sampai peluit panjang babak kedua dibunyikan, skor masih tetap 3-1, dan Persatu Tuban harus menerima kekalahan keduanya.[Nur/Dwi]
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published