Suguhkan Wayang Kulit untuk Warga Tuban

Reporter: Ali Imron 

blokTuban.com - Wayang kulit dengan dalang kondang Ki Sigit Ariyanto tampil memukau dan menghibur masyarakat Kabupaten Tuban. Kegiatan dalam syukuran warga baru SH Terate Tuban sekaligus peringatan HUT ke-78 RI itu, juga sebagai bentuk pelestarian budaya Indonesia. 

Selain wayang kulit beragam acara pun digelar. Mulai bazar UMKM dan pelayanan publik gratis, pertunjukan seni silat, pertunjukan barongsai, dan talkshow bersama pesilat Deny Aprisani.

Ketua Cabang SH Terate Tuban, Lamidi menyebut kalau acara yang diadakan SH Terate Cabang Tuban selama dua hari, Kamis-Jumat (24-25 Agustus 2023), murni kegiatan dari warga baru pengesahan tahun 2023.

"Ini adalah kegiatan dari adik-adik kami yang baru disahkan pada tahun ini," terangnya.

Mewakili SH Terate Cabang Tuban, Lamidi mengucapkan terimakasih kepada semua yang terlibat selama acara berlangsung. 

Baik kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan instansi-instansi lain seperti pendamping pengurusan sertifikat Halal, yang berkenan memberikan pelayanan publik secara mudah kepada masyarakat di Syukuran Warga Baru SH Terate Tuban.

"Kami memohon maaf karena masih banyak kekurangan karena ini kegiatan yang pertama (pelayanan publik dan bazar). Semoga menjadi masukan dan bisa menjadi perbaikan," jelasnya. 

Lamidi juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta bazar, yakni UMKM dan juga kepada warga SH Terate dari berbagai profesi yang juga membuka layanan konsultasi hukum, kesehatan, dan juga edukasi budaya seperti batik dan keris.

Sebelum menutup sambutan, Lamidi berharap Ketua Dewan Pusat, Issoebiantoro dan Ketua Umum SH Terate Pusat Madiun, Moerdjoko memberikan pembinaan kepada warga baru di Padepokan Cabang SH Terate Tuban, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.

"Kami berharap beliau-beliau ini berkenan memberikan pembinaan kepada adik-adik kami," jelasnya.

SH Terate Cabang Tuban mengucapkan terima kasih kepada para undangan dari pengurus pusat madiun, Forkopimda, perwakilan perguruan, pengurus IPSI Tuban, Forkopimcam, dan semua warga SH Terate serta warga masyarakat umum yang hadir untuk memeriahkan syukuran warga baru. [Ali]