Ular Piton 2,5 Ditemukan Nangkring di Atas Gapura Pantai Kelapa Tuban Hebohkan Warga

Reporter: Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Ular dengan panjang kurang lebih 2,5 meter nangkring di atas gapura gang pantai kelapa buat warga Tuban heboh. 

Diketahui kejadian ini terjadi di Kelurahan Panyuran, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Pada Senin (10/07/2023) sekitar Pukul 07.03 WIB. 

Menurut Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP dan Damkar Tuban, Sutaji, petugas damkar mendapatkan laporan dari Nur Khasanatin warga sekitar, lewat sambungan telepon, petugas yang datang pun langsung mendatangi lokasi kejadian. 

"Lewat telpon kantor kami mendapatkan laporan permohonan evakuasi Ular Piton," ujar Sutaji. 

Petugas yang mendapatkan laporan tersebut langsung bergegas menuju lokasi kejadian untuk mengamankan hewan melata tersebut. 

Dalam proses evakuasi ular piton yang awalnya di atas gapura gang pantai kelapa kemudian menggeliat masuk dalam Toko dan merambat di sela-sela galvalum.

Petugas yang sigap kemudian menarik dan berhasil mengamankan ular yang bersembunyi disela-sela galvalum tersebut. 

"Evakuasi berjalan lancar walaupun ular sempat sembunyi di sela galvalum," imbuhnya. 

Untungnya dari kemunculan ular tersebut tidak mengakibatkan kerugian ataupun korban apapun. 

Dengan adanya kejadian ini Sutaji menghimbau bagi masyarakat yang mendapati hewan melata seperti ular yang membahayakan ini di rumah bisa menghubungi tim Satpol PP dan Damkar di Jl. RA.Kartini Kutorejo Kec.Tuban Kab.Tuban Timur Kantor Pos Telp (0356) 321003.[Nur/ Dwi]

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS