Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Penggemar film superhero tentunya sudah tidak sabar menunggu rilis film Sri Asih. Film yang menceritakan titisan dewi keadilan tersebut, bakal ditayangkan di Bioskop Indonesia pada 6 Oktober 2022.
Sri Asih sendiri merupakan film superhero asli Indonesia. Juga sekuel dari film sebelumntya Gundala (2019). Film yang diproduksi oleh Upi dengan penulis skenario Joko Anwar dan Upi tersebut diproduksi oleh Bumilangit Cinematic Universe (BCU).
Awal mula film dengan tokoh utamanya Pevita Pearce tersebut, diadaptasi dari seri buku komik klasik Indonesia yang ditulis RA Kopasih. Film Sri Asih akan menampilkan artis-artis papan atas seperti Pevita Pearce, Raline Shah, Shenina Cinnamon, Reza Rahadian, Christine Hakim, dan Jefri Nichol.
Ada juga Dimas Anggara, Sophia Latjuba, Ario Bayu, Zack Lee, Christin Hakim, Jourdy Pranata, Surya Saputra, dan Randy Pangalila juga ikut mengambil peran dalam film ini.
Baca juga :
- Sinopsis dan Deretan Artis di Film Horor Jailangkung Sandekala
- Jadwal Tayang Film Bioskop NSC Tuban 25 September 2022
- Empat Film Bioskop NSC Tuban di Akhir Pekan, Pilih yang Mana!
Berikut ini sinopsi film Sri Asih dikutip dari Suara.com jejaring media blokTuban.com:
Cerita film Sri Asih bermula dari seorang wanita, Nani Wijaya, yang terlahir dari keluarga konglomerat. Dia merupakan seorang investigator independen di salah satu biro penyelidikan kriminal.
Karena selalu hidup mudah sejak kecil, semua rekan kerjanya meremehkan dan menganggap bahwa Nani adalah sosok yang lemah sehingga dia dipandang dengan sebelah mata.
Namun, dugaan yang mereka berikan terhadap Nani salah. Ternyata, dia adalah titisan dari Dewi Asih, Dewi Keadilan, yang berasal dari kahyangan. Dewi Asih sendiri merupakan sosok dewi yang memiliki kekuatan super setara dengan kekuatan 250 pria dewasa.
Sebagai jelmaan Dewi Asih, Nani Wijaya diberikan gelar Sri Asih, titisan Dewi Keadilan. Tugas utama dari Sri Asih di dunia ini adalah membela kebenaran dan membantu orang yang lemah serta kesulitan.
Sri Asih juga memiliki kemampuan untuk mengendalikan ruang, melipatgandakan diri, ukuran dan kekuatannya dengan bantuan arwah para leluhurnya yang dapat dia panggil kapanpun.
Serial komik Sri Asih sendiri sebenarnya sudah pernah diangkat dalam film layar lebar di Indonesia pada tahun 1954 dengan sutradara Turino Djunaedy, dan Mimi Mariani sebagai pemeran Sri Asih.
Jadi, apakah kalian tertarik juga untuk menonton film Sri Asih ini?
Bagi yang penasaran dengan jadwal film di Bioskop NSC Tuban 27 September 2022, simak ulasan berikut ini:
Studio 1
Miracle In Cell No 7
Jam : [10.30]
Miracle In Cell No 7
Jam : [13.10]
Lara Ati
Jam : [15.50]
Gendut Siapa Takut
Jam : [18.00]
Jailangkung Sandikala
jam : [19.50]
Studio 2
Jailangkung Sandikala
jam : [10.40]
Gendut Siapa Takut
jam ; [12.40]
Jailangkung Sandikala
Jam ; [14.30]
Miracle In Cell No 7
Jam : [16.20]
Miracle In Cell No 7
jam : 19.10
Harga tiket masuk (htm) pada Senin - Rabu 25K+8K, Kamis-Jumat 30K+8K, dan Sabtu-Minggu atau hari libur nasional 35K+8K. Selain membeli langsung ke Bioskop NSC Tuban, penonton juga dapat memesan tiket atau mendapat informasi di nomor 082333116757. [Ali]
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published