Anggaran Revitalisasi Wisata Pantai Boom Tuban Masuk P-APBD 2022

Reporter : Savira Wahda Sofyana

blokTuban.com - Revitalisasi bangunan Alun-alun Tuban, yang rencananya dikerjakan satu paket bersama Wisata Pantai Boom, tahun ini belum dapat terealisasikan. Pasalnya, proyek pembangunan tersebut hanya dapat direalisasikan untuk Alun-alun saja. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Penataan Ruang dan Permukiman Rakyat (DUPR-PRKP) Tuban, Agung mengatakan jika pengerjaan revitalisasi pada kawasan Wisata Pantai Boom, rencananya akan ditangani pada Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) tahun 2022. 

"Bukan batal, cuma nama kegiatannya saja yang menggabungkan Alun-alun dan kawasan Boom. Sekarang di APBD 2022 fokus dipengerjaan Alun-alun Tuban, sedangkan yang kawasan Boom Insyaallah ditangani di P-APBD 2022 ini," ungkapnya saat dikonfirmasi oleh blokTuban.com, Sabtu (17/9/2022).

Sementara itu, Kepala Bidang Tata Ruang DPUR-PRKP Tuban, Andi Setiawan menambahkan bahwa seharusnya revitalisasi tersebut, diperuntukkan untuk menata area mulai dari  Pos Polisi hingga pintu masuk di Wisata Pantai Boom Tuban. 

Baca juga :

Telan Anggaran Rp1.9 Milyar, Toilet Bentuk Siwalan dan Blimbing Alun-Alun Tuban Mulai Diratakan

Ditarget Selesai Bulan Desember, Revitalisasi Rest Area Tuban Tahap Pengukuran Lahan

Pedagang Rest Area Gigit Jari, Bupati Tuban: Tak Ada Aturan Beri Kompensasi

Diketahui, pemenang dari proyek tersebut ialah CV Bhaskara Djaya, yang beralamatkan di Kota Surabaya, dengan nilai tawar sebesar Rp1,953 milyar dari  pagu anggaran sebesar Rp1,997 miliar. 

"Untuk kegiatan penataan bangunan dan lingkungan Alun-alun Tuban dan Pantai Wisata Boom semula direncanakan untuk menata Alun-alun dan Jalan Yos Sudarso (dari Pos Polisi sampai pintu masuk Wisata Pantai Boom) belum sampai di dalam area wisata," jelasnya.

Menurut Andi, sapaan akrabnya, salah satu pemicu belum menyentuhnya revitalisasi di area tersebut, lantaran perubahan Rancangan Anggaran Biaya (RAB) proyek.

Oleh karena itu, saat ini hanya bisa mengerjakan sisi Utara dari Alun-alun Tuban. Dengan begitu, revitalisasi di area Wisata Pantai Boom itu kembali direncanakan pada tahun 2023 mendatang. 

"Penataan Jalan Yos Sudarso semula direncanakan meliputi penataan alur pedestrian dan parkir. Untuk APBD 2022 ada pergeseran anggaran, sehingga yang dikerjakan hanya alun-alun sisi Utara," paparnya. 

Lebih lanjut, Andi mengungkapkan untuk revitalisasi sisi utara Alun-alun Kota Tuban, Pemkab akan menghadirkan bangunan yang lebih fresh dengan design yang modern. 

"Sisi utara Alun-alun akan dibuat lebih fresh, dengan design yang lebih modern. Meliputi upgrade perkerasan yang semula berupa paving, menjadi granit dan penataan tamannya," sambungnya. 

Selain itu, lanjutnya, toilet yang sebelumnya berbentuk buah belimbing dan siwalan serta gudang, akan dibongkar. Sehingga pandangan masyarakat ke arah Alun-alun dapat lebih lapang dan juga luas. [Sav/Ali]

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS