Gundukan di Makam Mbah Jipu dan Hama Tikus

Reporter: Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Desa Magersari, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban memiliki historis kuat soal pemakaman. Setelah Makam Mbah Ubru di Dusun Mayang, kini giliran Makam Mbah Jipu yang berada di Dusun Juwet Magersari, Kamis (7/4/2022). 

Mbah Jipu selama ini dikenal sebagai sesepuh Dusun Juwet. Berdasarkana cerita dari warga setempat, masih banyak simpang siur siapa sebenarnya Mbah Jipu tersebut. 

Ada yang mengatakan bahwa Mbah Jipu adalah istrinya Patih Gajah Mada, dan sebagian lainnya mempercayai sebagai sesepuh Dusun Juwet. 

Terlepas latar belakang dari Mbah Jipu, masyarakat hingga sekarang sangat menghormatinya. Di setiap bulan besar (Dzulhijjah), masyarakat Juwet melakukan ritual tahlil dan kirim doa di lokasi situs tersebut. Bahkan terkadang jika warga mendapatkan panen yang melimpah akan melakukan bancaan atau syukuran di area makam.  

“Kalau masalah sejarah itu masih simpang siur karena tidak ada bukti jelas seperti prasasti atau apa,” ucap Hadi Kadus Juwet kepada blokTuban.com. 

Hadi menambahkan, keunikan dari makam tersebut adanya sebuah gundukan tanah yang makin besar di tengah makam. Ditambah akar pohon yang berada di sekelilingnya itu, tidak melewati makam tersebut. Ada pula yang meyakini gundukan tanah itu, sebagai pencegah hama tikus menyerang sawah warga. 

"Bancaan di sini untuk doanya tetap sesuai ajaran Islam," tutupnya. [Lis/Ali]