Reporter: Nidya Marfis H.
blokTuban.com - Pemerintah Kabupaten Tuban, mulai mengoperasikan polymerase chain reaction (PCR).
Juru bicara tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kabupaten Tuban, Endah Nurul Komariyati mengatakan, alat PCR sudah mulai dioperasikan beberapa hari yang lalu.
"Alat ini perlu beberapa tahapan sehingga baru bisa dioperasikan,"ujar Endah. Kamis,(10/9/2020).
Ia menjelaskan, alat bantuan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang saat ini, berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koesma Tuban dalam sehari melakukan sweb tes sebanyak 50 orang.
"Masih butuh proses untuk bisa tes secara masal,"ujarnya.
Ia menambahkan, perubahan dari zona merah menjadi zona oranye di Kabupaten Tuban disebabkan, kasus pasien baru yang terpapar covid-19 menurun sebanyak 50 persen dari puncak kasus.
"Selain itu juga ada 15 indikator lainnya," ujarnya.
Diantaranya, kasus positif covid-19, PDP dan ODP menurun selama dua minggu lebih dari 50 persen. Kasus kematian pasien positif covid-19 berkurang 50 persen, kenaikan jumlah pasien sembuh selama dua minggu terakhir.
"Jumlah tempat tidur untuk pasien covid-19, mampu menampung sampai dengan lebih dari 20 persen dari jumlah pasien positif covid-19, tandasnya. [nid/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published