Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Peristiwa kebakaran terjadi di sebuah lahan kosong yang berdekatan dengan sejumlah rumah warga terjadi di Lingkungan Perumahan Bukit Karang RT/06 RW/06 Kelurahan Karang, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Minggu (29/9/2019).
Beruntung, kebakaran semak-semak tersebut tidak sampai merembet ke rumah warga. Meski begitu, api yang sempat membesar tersebut membuat sejumlah warga sekitar panik dan menghubungi petugas PMK Kabupaten Tuban.
"Petugas mendapatkan laporan dari warga sekitar pukul 09.40 WIB, kemudian tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 09.43 WIB," terang Plt Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Tuban, Emil Pancoro.
Lebih lanjut Emil menjelaskan, upaya pemadaman api yang membakar semak-semak itu dilakukan oleh petugas dengan mengerahkan Mobil Pemadam Kebakaran (Damkar). Pemadaman berlangsung hingga sekitar satu jam lebih.
"Petugas melakukan pemadaman dan pembasahan hingga pukul 10.57 WIB. Sementara itu, luasan lahan sendiri sekitar satu hektare," pungkasnya.
Sementara itu, Emil mengimbau agar masyarakat tidak sembarangan membakar sampah serta tidak membuang putung rokok di semak-semak yang rawan terjadinya kebakaran.[hud/col]