Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Partai Nasional Demokrat (NasDem) menargetkan pada pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2019 mendatang sebanyak 100 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).
Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) partai NasDem Surya Paloh, usai menghadiri acara temu ribuan kader dari empat kabupaten di Lapangan Desa Widang, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban.
Menurutnya, setelah pada Pemilu 2014 lalu partai NasDem berhasil memperoleh 36 kursi di DPR RI, pada pemilu tahun 2019 mendatang ditargetkan meningkat menjadi 100 kursi di DPR RI.
"Dari pemilu 2014 lalu kita berhasil memperoleh 36 kursi di DPR RI, pada pemilu 2019 mendatang diharapkan bisa menjadi 100 kursi, itu target kami," terang Ketum Partai NasDem tersebut, Minggu (16/12/2018).
Selain itu, Surya Paloh juga optimis pada pemilu 2019 mendatang, partai NasDem yang baru berusia tujuh tahun ini bisa menjadi salah satu partai yang menempati peringkat tiga besar di Indonesia.
"Tentunya, untuk meraih target semua itu harus disertai dengan kerja keras para kader partai," tandasnya.
Diketahui, acara temu kader bersama Ketum partai NasDem tersebut dihadiri kurang lebih dari 7.000 kader simpatisan partai di empat kabupaten, yakni Gresik, Bojonegoro, Lamongan dan Tuban.[hud/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published