Repoter: Nidya Marfis H.
bloktuban.com - Tepat pukul 03.00 Wib rombongan jemaah haji kelompok terbang (Kloter) 42 tiba di Kompi Senapan C521 terhitung 10 armada bus dengan 445 jemaah haji.
Keluarga para jemaah dengan suka cita menyambut kedatangan para tamu Allah. Hadi salah satu rombongan penjemput asal Desa Tunah Kecamtan Semanding menujukan rasa senangnya saat melihat sang ibu datang, bahkan ia sampai mengedong saat akan turun dari bus.
"Alhamdulillah seneng mak pulang dengan selamat dan keadaannya sehat, jadi haji mabur mak," ungkapnya senang.
Selain itu jemaah haji asal Kebonsari, Siti Fatimah (53) mengungkapkan, beliau menceritakan tentang tragedi badai saat di tanah suci. Menurut penuturannya, saat tragedi itu terjadi ia sedang menjalakan wukuf di padang arafah.
"Saat ada badai saya posisi lagi wukuf di tenda lalu ada petugas yang menyuruh saya keluar dari tenda dan menyuruh berteduh di tempat yang aman," ungkap Siti mengenang saat itu.
Saat jemaah akan mengambil koper, sempat terjadi kendala lantaran semua baik jemaah maupun keluarga yang menjemput mengerubungi mobil yang membawa koper, dan harus menunggu namanya dipanggil petugas satu persatu.
"Seharusnya gak seperti ini, jadi lama. Seharusnya koper dibariskan menurut rombongan biar mudah mengambil. Kalau kayak gini kan lama dan orang-orang berkumpul di depan mobil, terus kan ya capek manggil satu-satu," ungkap Saipul (56) keluarga jemaah haji. [nid/rom]
Kloter 42 Haji Asal Tuban Tiba di Bumi Wali
5 Comments
1.230x view