Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Kodim 0811/Tuban dalam rangka pengentasan kemiskinan, mengadakan renovasi Rumah Tidak layak Huni (RTLH). Bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, di Tuban mendapatkan alokasi 502 RTLH yang dikucurkan kepada masyarakat kurang mampu.
27 di antaranya tersebar di Kecamatan Bangilan. Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Komandan Koramil 0811/10 Bangilan, Kapten Inf Sudaryono, di acara tasyakuran terselesaikannya program RTLH di Bangilan, Senin (14/5/2018).
"Di Bangilan ada 27 RTLH yang berhasil kita selesaikan, semoga bisa dimanfaatkan oleh penerima dengan baik," ucap Danramil di hadapan tokoh masyarakat se-Kecamatan Bangilan di Koramil 0811/10 siang tadi, Senin (14/5/2018).
Menurut Danramil, dari rencana awal renovasi RTLH dijadwalkan selesai pada 6 Juni mendatang. Namun berkat kerjasama masyarakat dan pemerintah desa setempat, renovasi dapat dituntaskan hari ini.
Ditambahkan pria ramah tersebut, di daerah teritorial Koramil 0811/10 masih cukup banyak rumah tidak layak huni. Jika tahun depan masih ada progam serupa, maka akan didaftarkan bagi rumah yang layak untuk di renovasi.
"Di sini masih banyak rumahnya warga yang tidak layak huni. Tahun depan jika masih ada program tersebut kita daftarkan," tegas Danramil asal Blora Jawa Tengah itu.
Sementara Camat Bangilan mengapresiasi kegiatan TNI yang terus berupaya mengurangi kemiskinan di wilayah Bangilan. Hal itu sesuai dengan tema pertemuan dan syukuran yang dilakukan siang tadi.
"TNI bersama rakyat mewujudkan NKRI berdaulat dan sejahtera. Ini tema yang sangat cocok dan pertemuan ini menjadi ajang silaturahmi. Bahkan bisa dijadikan rutinitas, untuk membangun Bangilan secara bersama," ucap Camat Bangilan Moh. Maftuchin Riza di acara tasyakuran.
Selain itu, program RTLH di Bangilan juga ada yang bersumber dari APBD Kabupaten Tuban dan APBDes yang bersumber dari dana desa. Dengan adanya program yang sangat bagus ini, diharapkan bisa mengurangi ketimpangan dan kemiskinan yang ada. [rof/col]
Entaskan Kemiskinan, RTLH Digelontorkan Ke Masyarakat
5 Comments
1.230x view