Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Bertempat di halaman Belakang Mapolres Tuban, ratusan anggota Polres Tuban bersama Kodim 0811 Tuban menggelar berbagai macam perlombaan, Sabtu (6/1/2018).
Kegiatan tersebut diawali dengan apel bersama, yang dilanjutkan dengan kegiatan olahraga, senam, serta jalan santai mengelilingi kawasan pemukiman warga sekitar Mapolres dan Makodim 0811.
Menurut Kapolres Tuban, AKBP Sutrisno HR, kegiatan seperti ini perlu dijaga dan dilestarikan karena dengan silaturrahmi dalam bentuk kegiatan yang dikemas dalam momentum olah raga bersama maupun lomba-lomba ini, akan memberikan dampak positif dan anggota saling kenal.
"Dengan saling mengenal antara anggota TNI-Polri maka akan tercipta keharmonisan, dalam menjalankan tugas," ujar Kapolres.
Sementara itu dari data yang dihimpun blokTuban.com menyebutkan beberapa perlombaan yang dilombakan diantaranya lomba lumpur panas, makan kerupuk, oppo site dan balap lari menggendong istri.
Sementara itu, Dandim 0811/Tuban, Letkol Inf Nur Wicahyanto, SE mengatakan kegiatan olah raga bersama ini dalam rangka silaturahmi dan sinergitas untuk mewujudkan Kabupaten Tuban yang kondusif serta mewujudkan Tuban aman dan nyaman.
“Tujuan dari olahraga bersama ini adalah untuk memupuk kebersamaan dan keharmonisan antara TNI dan Polri, sehingga terwujud wilayah yang kondusif,” terang Dandim.[hud/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published