Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Wiji, warga RT 1/RW 1 Dusun Mrutuk Utara, Desa Mrutuk, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban ditemukan tergeletak dalam keadaan tidak bernyawa di tepi Jalan Pertigaan Arah Desa Sumberejo, Kecamatan Widang, Jumat (5/1/2018).
Korban meninggal dunia saat hendak pulang dari sawah dengan menggunakan sepeda pancal (Ontel). Namun sebelum sampai di rumah, diduga penyakit jantung korban kambuh sehingga terjatuh dalam keadaan tengkurap.
Kapolsek Widang, AKP Totok Wijianarko menjelaskan, sebelum korban meninggal dunia, seorang saksi, Mbah Tasmo mengetahui korban melintas sekitar pukul 07.00 WIB untuk mencari rumput sebagai pakan ternak kambing. Lalu sekitar pukul 07.08 WIB korban balik kanan, rencana ingin kembali ke rumah karena merasa tidak enak badan.
Sekitar jarak satu kilometer sebelum sampai rumah, korban berhenti sejenak karena merasa sangat pusing dan sesak napas. Saat istirahat itulah korban tiba-tiba tergeletak dan jatuh tengkurap di tepi jalan.
"Mengetahui korban tergeletak, saksi langsung mendatangi korban karena saat itu posisi korban masih di sekitar sawahnya. Setelah didekati, saksi mencoba membangunkan korban tetapi ternyata korban sudah meninggal dunia di TKP," jelas AKP Totok.
Pada saat itu juga saksi langsung berlari dan memanggil warga yang sedang berada di sawah dan dilanjutkan laporan ke perangkat desa, Babinkantibmas, dan Babinsa desa setempat.
Setelah dilakukan cek forensik dan pengumpulan data, korban murni dinyatakan meninggal dunia karena serangan penyakit jantung. "Menurut keluarga, memang sudah beberapa tahun ini korban menderita penyakit komplikasi kronis diabetes, asam urat dan jantung lemah," pungkasnya.
Setelah pemeriksaan korban dan pengumpulan data selesai, dan korban dinyatakan murni meninggal mendadak yang diakibatkan penyakit kronis, selanjutnya mayat korban langsung diserahkan kepihak keluarga untuk dimakamkan.[hud/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published