Dikarenakan Lampu Ublik, 1 Rumah di Padasan Hangus Terbakar

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Rumah milik Suwarti (39) salah satu warga RT.02/RW.02, Desa Padasan, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban Jumat (24/1/2017) pagi ini, ludes dilalap si jago merah.

Dari informasi yang berhasil dihimpun blokTuban.com, kejadian yang menggegerkan warga sekitar tersebut dipicu karena api lampu ublik (lampu minyak) yang dipakai untuk menerangi rumah saat listrik padam.

Saat dikonfirmasi, Suwarti mengatakan, saat kejadian kebakaran tersebut dia sedang tidak ada di rumah, karena saat pukul 03.00 WIB, ia mengaku sudah berangkat ke pasar.

"Saat itu saya sudah ke pasar, mungkin lampu ublik itu memercikan api yang kemudian mengenai kardus alas botol bensin lalu menyambar," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Joko Ludiyono menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi disebabkan oleh lampu ublik yang menyambar bensin.

"Kami langsung menerjunkan 2 unit mobil Damkar dan 1 unit mobil Damkar dari Semen Indonesia," kata Joko Ludiyono saat dikonfirmasi blokTuban.com.

Dan dalam waktu kurang lebih 1 jam api berhasil dipadamkan. Namun untuk sementara ini, petugas masih belum mengetahui kerugian yang dialami korban. [hud/rom]