Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Sore ini, Persatu Tuban akan melakoni laga kandang pekan ke-11 Liga 2 Indonesia tahun 2017. Menjamu Persinga Ngawi di stadion Lokajaya Tuban, Sabtu (12/8/2017) pukul 16.00 WIB, kemenangan menjadi target utama.
Laskar Ronggolawe tidak ingin kehilangan rekor tak terkalahkan di laga home musim ini. Anak asuh Edi Sudiarto akan memberikan kado terindah kepada ribuan Ronggomania dengan gaya permainan cepatnya.
"Target poin penuh pada laga ini," koar mantan pelatih Persisos Sorong Selatan itu, Sabtu (12/8/2017).
Laskar Ronggolawe ingin mengobati kekalahan saat bertandang ke Martapura FC, Sabtu (5/8/2017) yang lalu. Sebab, Dhanu Rosadhe dkk, harus menelan pil pahit dengan skor 4-3 di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Kalsel.
Persatu akan mempertahankan rekor tak terkalahkan di kandang dalam kompetisi Liga 2. Menjamu Laskar Alas Ketonggo, kesebelasan asuhan Edy, akan mengambil inisiatif untuk menyerang.
"Kendati begitu, barisan pertahanan juga tidak boleh lengah," imbuh pelatih asal Kabupaten Malang itu.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun blokTuban.com menyebutkan, Laskar Ronggolawe menjalani lima laga home beruntun tanpa terkalahkan. Empat kali raih tiga poin dan satu kali berbagi poin dengan Martapura FC. [rof/rom]
Berikut Rekor Laga Home Persatu Tuban:
- Sabtu, 29/04/2017 Persatu Tuban vs PSIM Yogyakarta skor akhir1-0.
- Minggu, 07/5/2017 Persatu Tuban vs Martapura FC skor akhir1-1.
- Sabtu, 20/05/2017 Persatu Tuban vs Madiun Putra FC skor akhir 4-2.
- Sabtu, 15/07/2017 Persatu Tuban vs PSBI Blitar 3-1.
- Sabtu, 22/7/2017 Persatu Tuban vs Persepam MU skor akhir 2-1.
Persatu Tuban
Jamu Persinga, Persatu Ngotot Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan
5 Comments
1.230x view