PMII Tuban Gelar Konfercab ke XV

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Kader-kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Tuban menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) XV di gedung Nahdlatul Ulama, Jalan Diponegoro, Kabupaten Tuban.

Pembukaan Konfercab digelar sore ini, Sabtu (15/7/2017), dihadiri kader dari beberapa komosariat (kampus) di Tuban, alumni PMII, dan sejumlah undangan. Pembukaan diisi halal bi halal dengan pembicara KH Kholilurrahman, Rois Syuriah NU Tuban, dan juga bedah buku Eutanasia, karya penulis Linda, yang juga alumni PMII Tuban.

Konfercab merupakan momen rutin yang dilakukan PC PMII Tuban satu tahun sekali dan dilakukan di akhir jabatan struktural," kata Ketua Panitia Konfercab XV PMII Tuban, Juremi, kepada blokTuban.com.

Juremi menjelaskan, Konfercab merupakan momen pertarungan ide dan gagasan, serta adu program untuk menggerakkan roda kepengurusan kaderisasi PMII dalam bingkai gerakan. Harapannya bisa memunculkan sebuah sinergitas untuk meneruskan pengurusan cabang ke depan.

Selain membicarakan langkah pengkaderan PMII ke depan, Konfercab juga dilakukan untuk memilih jabatan ketua umum. "Ada 5 komisariat (5 kampus) di Tuban yang akan memilih ketua umum," kata Juremi.

Ketua Umum Domisioner, Nafis, menjelaskan tema Konfercab tahun ini adalah Revitalisasi Kader PMII untuk Eksistensi dalam Meneguhkan Kebhinekaan.

"Konfercab bukan hanya sebagai proses pergantian pemimpin, tapi juga sebagai salah satu proses kaderisasi," kata Nafis.

Dia berharap, Konfercab sebagai ajang melakukan evaluasi konsep-konsep pengkaderan di tubuh PMII. "Ini juga sebagai salah satu cara refleksi dan instropeksi panjang di perjalanan panjang PMII," tandas Nafis. [pur/ito]