Pria Ini Memilih Menjadi Korban Laka Sendiri

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Seorang pengemudi mobil Toyota Avanza warna hitam bernopol S-1320-BA mengalami kecelakaan tunggal di depan terminal wisata Kambang Putih, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Selasa, (11/7/2017).

Kecelakaan di jalur Pantura itu, membuat mobil Avanza yang berjalan dari arah timur ke barat tersebut nyungsep di area parit yang berada di selatan jalan, dengan kedalaman sekitar 2 meter.

[Baca juga: Hindari Pengendara Sepeda Motor, Mobil Avanza Nyungsep ]

Menurut keterangan dari pengemudi mobil, Sarwo (45), kecelakaan tersebut terjadi karena dia memilih menghindari pengendara sepeda motor yang menyebrang secara tiba-tiba.

Pria asal Bojonegoro itu bercerita, saat dia melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan 80 KM/ Jam, tiba-tiba ada kendaraan sepeda motor yang menyebrang tanpa melihat arus lalu lintas.

Namun, karena dia lebih memilih menghindari kecelakaan yang mengakibatkan nyawa pengendara lain terancam, akhirnya dia memilih membanting kemudi mobilnya hingga harus masuk di sebuah parit.

"Lebih baik saya yang menjadi korban sendiri daripada harus membuat nyawa orang lain terancam," kata Sarwo kepada blokTuban.com saat ditemui di lokasi.

Akibat pilihannya itu, dia bersama mobilnya harus terperosok pada sebuah parit, beruntung nyawanya selamat. Mobil terlihat rusak parah pada, bagian depan tampak penyok, lampu penerangannya pecah.

"Tidak ada korban alhamdullilah saya selamat, hanya terjadi kerusakan pada mobil. Terpenting tidak ada nyawa yang melayang," imbuhnya.

Dari hasil keterangan pria asal Bojonegoro itu, bahwa dia hendak menuju ke daerah Kecamatan Jenu, karena ada keperluan. "Saya tujuannya ke daerah di Jenu, tapi malah mengalaminya musibah. Tidak apa-apa yang penting selamat," tutup dia.[nok/ito]