Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein meminta kepada pejabat yang lolos seleksi dalam lelang jabatan untuk lebih pro aktif.
Diketahui terdapat empat nama yang dilantik guna mengisi kekosongan jabatan sebelumnya. Dengan demikian Noor Nahar mengharapkan adanya kinerja maksimal kedepan.
"Keempat orang ini sesuai hasil merupakan yang terbaik dari proses lelang jabatan yang dilakukan," kata Noor Nahar kepada blokTuban.com.
Diberitakan sebelumnya, pelantikan sejumlah 776 pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban. Pelantikan harus tetap dilakukan kendati posisi tetap sama dan semula SKPD berbentuk badan dan lembaga disamakan menja di dinas.
"Setelah dilantik masing-masing kepala SKPD diharapkan ada trobosan baru dan harus ditingkatkan kinerjanya," ungkap orang nomor dua di Kabupaten Tuban tersebut.[dwi/ito]
Berikut nama empat pejabat lolos lelang jabatan:
1. Teguh Setyobudi - Pembina Tk.I (IV/b) - Staf Ahli. Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik
2. Aguk Waluyo - Pembina Tk.I (IV/b) - Asisten Administrasi Umum Sekda
3. A Amenan - Pembina Tk.I (IV/b) - Kepala Dinas Periknan dan Peternakan
4. Muji Slmet - Pembina Tk.I (IV/b) - Kepala Dinas Perhubungan